DUSUN BAMBU Lembang: Daya Tarik & Tiket Masuk 2022

[man-table-summary id=”dusunbambu”]

Saat berlibur ke Bandung, rasanya tak lengkap jika belum mengunjungi Dusun Bambu Lembang.

Dusun Bambu Lembang merupakan sebuah taman wisata yang sekaligus menjadi sarana edukasi budaya tradisional di kehidupan modern ini.

Pemandangan yang tersaji di tempat wisata ini pun terbilang sangat indah.

Tidak hanya itu, udaranya yang sejuk pun mampu menenangkan diri dari segala aktivitas yang melelahkan.

Profil Dusun Bambu Lembang

profil dusun bambu lembang

Tempat wisata ini mulai beroperasi pada awal tahun 2014. Sejak beroperasi, tempat wisata ini seakan tidak pernah sepi.

Di atas lokasi seluas 15 hektar, Dusun Bambu memiliki spot-spot keren dan fasilitas yang di kelola dengan baik.

Di sini, kamu dapat menjumpai area kuliner, restoran unik, beragam wahana, taman yang luas, hingga penginapan dengan suasana yang romantis.

Pokoknya, keberadaan Dusun Bambu Lembang menyajikan nuansa baru bagi wisatawan yang berkunjung ke Bandung.

Informasi & Syarat Berkunjung ke Dusun Bambu Lembang

syarat masuk dusun bambu

Sebelum mengunjungi Dusun Bambu Lembang, ketahui terlebih dahulu beberapa informasi dan persyaratan masuknya:

  • Wisatawan yang berkunjung wajib menunjukkan sertifikat vaksin.
  • Apabila tidak memiliki surat vaksin, bisa menggunakan surat antigen, PCR, atau surat keterangan dokter.
  • Begitu sampai di area Dusun Bambu, pengunjung harus melakukan reservasi di restoran yang tersedia di lokasi.
  • Setelah menikmati makanan, pengunjung baru bisa menikmati wahana dan fasilitas lainnya.
  • Tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar.
  • Dilarang membawa hewan peliharaan.
  • Tempat wisata ini telah berganti konsep menjadi Outdoor Dining Resort.
  • Mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Baca: Farm House Susu Lembang

Wahana & Aktivitas di Dusun Bambu Lembang

Terdapat beberapa spot menarik dan aktivitas outdoor yang dapat kamu lakukan di Dusun Bambu seperti di bawah ini:

1. Resto Purbasari

resto purbasari

Resto Purbasari menjadi salah satu icon paling terkenal dari Dusun Bambu.

Tempat ini mengusung konsep berupa saung-saung kayu yang seakan mengelilingi sebuah danau yang kecil.

Di setiap saung juga tersedia dermaga kecil yang dapat kamu gunakan untuk bersantai sembari menikmati pemandangan.

Bahkan, kamu juga dapat menyewa perahu untuk berkeliling danau sembari menunggu makanan yang kamu pesan datang.

Oh iya, menu yang tersaji di Resto Purbasari yaitu makanan Sunda dan seafood.

2. Resto Burangrang

resto burangrang

Tidak jauh dari Resto Purbasari, kamu akan menjumpai Resto Burangrang yang terletak di pinggir danau.

Bangunan resto yang cantik ini memungkinkan kamu untuk melihat area sekitar danau dari ketinggian.

Sementara itu, untuk menu makanan yang tersedia di Resto Burangrang yaitu makanan Asian dan Western.

3. Resto Lembur Urang

resto lembur urang

Resto Lembur Urang sepertinya menempati area paling atas dari Dusun Bambu Lembang.

Adapun konsepnya berupa saung-saung kayu yang berjajar menghadap ke sawah.

Mengingat letaknya berada di ketinggian, kamu dapat melihat area Dusun Bambu secara keseluruhan.

Sementara itu, di setiap saung juga tersaji balkon kecil yang cantik.

Untuk menunya, resto ini menawarkan aneka olahan bebek, serta makanan khas Bali.

4. Teh Walini, Nusantara Coffe & Galeri Flora Indonesia

tiket dusun bambu lembang

Mulanya, tempat ini merupakan Pasar Khatulistiwa. Namun, sekarang telah menjadi lokasi Teh Walini, Nusantara Coffe & Galeri Flora Indonesia.

Berbagai jenis teh produksi Walini dapat kamu coba di sini. Opsi lain, kamu juga dapat meneguk kopi yang tersedia.

Di sini juga tersedia makanan dan snack, namun tidak sebanyak dulu saat masih berupa Pasar Khatulistiwa.

Sementara itu, di dalam gedung merupakan Galeri Flora Indonesia. Di sana, terdapat beragam tanaman hias yang unik dari berbagai daerah di Indonesia.

5. Taman Arimbi

jam buka dusun bambu lembang

Taman Arimbi berada tidak jauh dari Resto Lembur Urang. Di sini, kamu dapat menjumpai tanaman lavender yang cantik.

Penataan dari taman ini pun cukup indah. Bahkan, kamu juga dapat berfoto di area yang telah tersedia juga, lho.

6. Penyewaan Perahu

sewa perahu dusun bambu

Lokasi penyewaan perahu terletak di bawah Resto Burangrang.

Model perahu yang tersedia di sini yaitu sampan biasa atau perahu kayu besar.

Untuk harga sewanya, pengunjung akan terkena tarif Rp20.000 per orang dengan durasi waktu selama 20 menit.

7. Penyewaan Skuter Listrik dan Sepeda

skuter listrik dusun bambu

Selain penyewaan perahu, terdapat juga penyewaan skuter listrik dan sepeda.

Kamu dapat menyewa kendaraan tersebut di bawah Taman Arimbi.

Untuk mengelilingi area Taman Arimbi dan sekitarnya, kami rasa lebih seru jika kamu menggunakan skuter listrik saja.

Sementara untuk sepeda, bisa kamu gunakan untuk berkeliling ke area lainnya.

8. Playground

playground dusun bambu

Playground merupakan area bermain anak yang letaknya berada di bagian atas area Dusun Bambu Lembang.

Spot ini pun terbilang luas, serta memiliki beragam wahana menarik seperti menara pasir, flying fox pendek untuk anak, hingga memanah.

Untuk harga tiket masuknya, biaya yang harus kamu bayarkan yaitu sebesar Rp50.000 per orang.

9. Eagle Camping Ground

penginapan dusun bambu lembang

Dusun Bambu Lembang memungkinkan kamu untuk menginap dengan nuansa yang seru.

Pasalnya, kamu dapat bermalam di tenda yang telah tersedia. Fasilitas yang tersedia pun sangat mumpuni.

Kegiatan ini pastinya akan membuat pengunjung merasa lebih dekat dengan alam.

Baca: Floating Market Lembang

Harga Tiket Masuk Dusun Bambu Lembang

tiket masuk dusun bambu lembang

Saat ini, tiket masuk Dusun Bambu Lembang cukup membayar biaya parkirnya saja, dan dibayar saat pengunjung keluar dari area.

Sementara itu, untuk harga makanan dan wahana permainan, kamu dapat melihat tabel seperti di bawah ini.

Range Makanan & Minuman Dusun Bambu Lembang
Makanan Restoran Purbasari (Sundanese & Seafood)Rp15.000 – Rp155.000
Minuman Restoran Purbasari (Sundanese & Seafood)Rp10.000 – Rp35.000
Makanan Restoran Purbasari (Sundanese & Seafood)Rp485.000 – Rp785.000
Makanan Restoran Burangrang (Asian & Western)Rp15.000 – Rp165.000
Minuman Restoran Burangrang (Asian & Western)Rp10.000 – Rp50.000
Makanan Lembur Urang (Bebek & Balinese)Rp12.000 – Rp99.000
Minuman Lembur Urang (Bebek & Balinese)Rp9.000 – Rp35.000
Harga Kegiatan
Sampan, E-ScooterRp20.000
Sepeda BambuRp30.000
PlaygroundRp50.000
Ez-GoRp130.000
Paket Dokumentasi Foto (10 Soft File)Rp50.000
Paket Dokumentasi Video Drone (1 Menit + Editing)Rp150.000

Catatan: Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu.

Fasilitas Dusun Bambu Lembang

Untuk menunjang kenyamanan wisatawan, di sini telah tersedia beragam fasilitas yang cukup lengkap seperti:

  • Area parkir yang luas
  • Kamar mandi
  • Tempat ibadah
  • Gazebo
  • Toko souvenir
  • Wahana menarik
  • Penginapan berbentuk villa & glumping
  • Spot kuliner
  • Spot foto keren
  • Dan lainnya

Jam Buka Dusun Bambu Lembang

Jam operasional tempat wisata ini buka pada hari Senin – Minggu mulai pukul 10.00 WIB – 20.00 WIB.

Lokasi dan Alamat Dusun Bambu Lembang

alamat dusun bambu lembang

Alamat Dusun Bambu Lembang berada di Jl. Kolonel Masturi KM. 11 Kartawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat 40551.

Lokasinya pun mudah dijangkau, baik dari arah Bandung maupun dari Lembang.

Kontak:

Rute Dusun Bambu Lembang

Terdapat beberapa rute untuk menuju Dusun Bambu. Karena selain jalan utama, terdapat jalan alternatif lainnya yang dapat kamu lalui.

Mungkin rute di bawah ini akan sangat berguna saat libur panjang, karena jalan utama seringkali terkena macet.

  • Rute Bandung – Ledeng – Lembang – Parongpong – Lokasi. Tinggal ikuti jalan utama ke Lembang, lalu belok kiri ke arah Parongpong dari pertigaan sebelum kota Lembang.
  • Rute Bandung – Ledeng – Jalan Sersan Bajuri – Parongpong – Lokasi.
  • Rute Cimahi – Jalan Cihanjuang – Parongpong – Lokasi / Rute Cimahi – Jalan Kolonel Masturi – Lokasi. Perjalanan melalui Cimahi dapat menjadi opsi jika kamu memang berangkat dari area Cimahi.
  • Rute alternatif Bandung – Jalan Gegerkalong Girang – Ciwaruga – Parongpong – Lokasi.
  • Rute alternatif Bandung – Jalan Gegerkalong Girang – Jalan Cihanjuang – Parongpong – Lokasi.

Jika menggunakan kendaraan umum, kamu dapat menggunakan rute Padalarang – Parongpong, lalu turun di Terminal Parongpong.

Dari sana, kamu dapat melanjutkan perjalanan menggunakan jasa ojek karena belum ada angkutan yang melewati Dusun Bambu Lembang secara langsung.

Penginapan di Dusun Bambu Lembang

harga villa dusun bambu lembang

Tertarik bermalam di sini? Jika iya, terdapat dua pilihan menginap yang bisa kamu pilih, yaitu:

1. Kampung Layung Resort

Kampung Layung Resort meupakan jajaran villa yang mengusung konsep pedesaan.

2. Glamping

Untuk nuansa bermalam yang berbeda, kamu dapat menginap di Glamping.

Terdapat beberapa spot Glamping dengan fasilitas yang cukup lengkap.

Photo of author

Meluncur

Liburan dengan Cerdas